Rapat Pleno FGB ITB, Goals Forum Guru Besar 2018

Pada tanggal 26 Januari 2018, FGB kembali melaksanakan Rapat Pleno dengan agenda Goals Forum Guru Besar 2018. Rapat dibuka oleh Ketua FGB pada pukul 14.00. Rapat diawali pembahasan mengenai peran Forum Guru Besar, dengan gambar dibawah.

FGB 2018

Beberapa point yang didapatkan dari beberapa masukan Guru Besar, peran FGB diantaranya yaitu:

  • Memberikan evaluasi
  • Memberikan umpan balik agar yang direncanakan dapat dilaksanakan dengan baik
  • Memonitoring proses pendidikan di ITB
  • Menjaga nilai – nilai luhur
  • Membantu memecahkan permasalahan Bangsa

Telah diakomodir masukan – masukan dari para Guru Besar, diantaranya Forum Guru Besar bisa berkontribusi tidak hanya untuk ITB, tetapi juga untuk Bangsa. Berdasarkan hasil diskusi Ketua FGB menyimpulkan bahwa peran FGB itu ada dua yaitu:

  1. Internal, seperti yang tertulis pada statuta dan masukan – masukan selama Rapat Pleno.
  2. Eksternal, yaitu membawa ITB lebih dipandang dimata nasional dan dunia.

Rapat Pleno ditutup oleh ketua pada pukul 15.50, dan dihadiri oleh 26 orang anggota FGB, dan 10 orang Guru Besar Purna Bakti.

Berita Terkait