Orasi Ilmiah Guru Besar dan Studium General Prof. Dr. Herri Susanto, IPM

Sabtu, 24 November 2018 bertempat di Gedung Aula Barat Institut Teknologi Bandung, Forum Guru Besar ITB melaksanakan kegiatan Orasi Ilmiah dan dilanjutkan dengan Studium General oleh Guru Besar. Pembawa Orasi Ilmiah dan Studium General adalah Prof. Dr. Herri Susanto, IPM., Guru Besar dalam Bidang Ilmu “Konversi Termal Biomassa”.

DSC_8782

Acara dimulai pada pukul 09.00 WIB, dipimpin oleh Ketua dan Sekertaris Forum Guru Besar ITB.  Acara Orasi Ilmiah diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan membaca doa bersama yang dipimping oleh Ketua Sidang. Prof. Dr. Herri Susanto, IPM., membuka Orasi Ilmiah dengan mengucapkan salam kepada tamu undangan serta mengucapkan rasa terima kasih kepada Forum Guru Besar ITB atas kesempatannya untuk menyampaikan Orasi Ilmiah Guru Besar ITB. Orasi Ilmiah yang disampaikan Prof. Dr. Herri Susanto, IPM., berjudul “Pengembangan Teknologi Gasifikasi untuk Mendukung Kemandirian Energi dan Industri Kimia”. Prof. Dr. Herri Susanto, IPM., menyampaikan “Biomassa yang layak untuk di Gasifikasi ialah yang memiliki partikel besar dan bulk density tinggi seperti, tempurung kelapa, bongkol jagung, dll. Ada juga yang memiliki partikel kecil, bulk rendah yaitu ruah dan memiliki banyak abu seperti sekam padi”. Dalam pesannya Prof. Herri Susanto, IPM., “Lanjutkan…., apa yang dilanjutkan?, ialah Teknologi Gasifikasi, Biomassa, Batubara, Geprodi Baru, Teknik Bio Energi dan Gemorgi”.

Setelah selesai membacakan Orasi Ilmiah Prof. Dr. Herri Susanto, IPM., membacakan Teks Kode Kehormatan di dampingi oleh Ketua Sidang Prof. Tutuka Ariadji. Selanjutnya Ketua Sidang menutup Sidang Orasi Ilmiah dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang dipimpin oleh Sekertaris Sidang Prof. Freddy Permana Zen. Sebelum dilanjutkan dengan sesi tanya jawab, Prof. Dr. Herri Susanto, IPM., meminta ingin menampilkan cuplikan video karya yang dilakukan beliau berupa proses dari penerapan Gasifikasi.

DSC_8924

DSC_8998

Kemudian acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab, pada saat sesi tanya jawab terdapat beberapa penanya yang terdiri dari Mahasiswa peserta Studium General dan para tamu undangan yang menghadiri Sidang Orasi Ilmiah. Setelah sesi tanya jawab selesai dan ditutup oleh Sekertaris Sidang, acara dilanjutkan dengan memberikan ucapan selamat dari Ketua dan Sekertaris Sidang kepada pembawa Orasi Ilmiah Guru Besar, kemudian foto bersama keluarga dan para tamu undangan yang diselingi dengan sesi ramah tamah dan makan siang, Orasi Ilmiah turut dihadiri oleh Profesor Wiranto Arismunandar.

Berita Terkait